Airbnb Rekrut Mantan Bos AI Meta untuk Pacu Inovasi Teknologi

- Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00 WIB
Airbnb Rekrut Mantan Bos AI Meta untuk Pacu Inovasi Teknologi

Airbnb baru saja mengisi posisi strategis di tubuh perusahaannya. Mereka secara resmi mengangkat Ahmad Al-Dahle, seorang mantan punggawa Meta, sebagai Chief Technology Officer (CTO) yang baru. Penunjukan ini bukan tanpa alasan. Rencananya, perusahaan platform akomodasi ini ingin serius mendalami kecerdasan buatan dan personalisasi layanan, dengan target implementasi menyeluruh di tahun 2026 mendatang.

Ahmad sendiri bukan nama baru di dunia AI. Di Meta, pria ini memimpin pengembangan generative AI dan mengawasi tim yang menelurkan model open-source populer, Llama. Ia resmi bergabung dengan Airbnb pada Rabu, 14 Januari 2026, dan akan memegang kendali penuh atas tim engineering dan data science.

Co-Founder sekaligus CEO Airbnb, Brian Chesky, tak ragu memberikan pujian.

"Ahmad adalah salah satu pakar AI terkemuka di dunia. Dia bergabung dengan kami dari Meta, tempatnya memimpin pengembangan Generative AI serta tim di balik keluarga model open source Llama," ujarnya.


Halaman:

Komentar