Pedro Matos Resmi Diperkenalkan, Persebaya Siapkan Senjata Baru Jelang Putaran Kedua

- Senin, 26 Januari 2026 | 13:00 WIB
Pedro Matos Resmi Diperkenalkan, Persebaya Siapkan Senjata Baru Jelang Putaran Kedua

“Setelah itu kami harus bekerja keras karena ada pemain baru yang datang. Kami perlu lebih mengenal karakteristik semua pemain,” ucap Tavares.

Adaptasi, itu kata kuncinya. Proses menyatunya pemain baru dengan gaya permainan tim harus berjalan cepat. Tavares tak ingin proses ini justru mengganggu ritme dan performa keseluruhan.

Untuk mempercepat penyatuan itu, Persebaya berencana menggelar sejumlah laga uji coba di masa jeda kompetisi. Momen ini juga akan dimanfaatkan untuk mengevaluasi pemain-pemain yang selama ini jarang dapat menit bermain.

“Kami ingin melihat pemain yang belum banyak bermain. Pertandingan persahabatan penting untuk menciptakan persaingan di dalam tim,” tegasnya.

Bagi Tavares, tim yang kuat harus punya kedalaman skuad yang merata di semua lini.

“Jika ingin memiliki tim yang kuat, setiap posisi harus punya dua atau tiga pemain yang bersaing secara sehat. Kami butuh keseimbangan antara pemain cepat dan pemain yang kuat dalam duel udara,” jelas pelatih asal Portugal itu.

Selain Pedro Matos, tiga nama lain yang bergabung adalah Bruno Paraíba, Jefferson Silva, dan Gustavo Fernandes. Keempatnya kini statusnya sudah sah dan siap berlaga.

Peluang untuk debut pertama mereka terbuka lebar. Minggu ini, Green Force akan berjumpa dengan PSIM Yogyakarta. Tavares berharap, kombinasi pemain lama dan baru ini tak cuma memperkuat ruang ganti, tapi juga langsung terlihat dampaknya di lapangan.

“Kami ingin ruang ganti semakin kuat dan tim menjadi lebih baik,” tandasnya singkat.

Secara taktis, duet Pedro Matos dan Francisco Rivera di lini tengah berpotensi jadi senjata ampuh. Jika dimainkan bersama sejak menit awal, keduanya diyakini bisa mengendalikan ritme permainan dan mengatur tempo laga sesuai keinginan tim.

Dengan status resmi yang sudah jelas, semua keputusan kini ada di tangan Bernardo Tavares. Apakah keempat pemain asing baru itu akan langsung turun? Atau hanya sebagian? Jawabannya hanya akan kita dapatkan nanti, saat pertandingan benar-benar bergulir di Minggu sore.


Halaman:

Komentar