Dari foto yang beredar, situasi di lapangan tampak sudah ditangani. Beberapa petugas terlihat berjaga di lokasi genangan. Mereka membentangkan cone dan pembatas jalan, mengarahkan kendaraan untuk masuk ke jalur busway yang masih bisa dilalui.
Namun begitu, Suprapto bukan satu-satunya. Kawasan lain juga ikut kebanjiran. Sebut saja Taman Kota di Jakarta Barat, yang dilaporkan tergenang air setinggi kurang lebih 15 sentimeter.
“Genangan air setinggi 15cm di kawasan Taman Kota Jakarta Barat, diimbau bagi para pengendara agar berhati-hati bila melintas,” sambung laporan dari TMC.
Jadi, buat warga Jakarta yang masih harus berkegiatan di luar, waspada tetap jadi kunci. Kondisi jalan bisa berubah cepat, dan genangan seringkali menyimpan bahaya yang tak terlihat.
Artikel Terkait
Kali Cakung Meluap Lagi, Ratusan Rumah di Cakung Terendam Air Cokelat
KGPH Purbaya Akhirnya Sah Menyandang Nama Sri Susuhunan Pakubuwono XIV
Hujan Deras Tak Henti, 28 RT di Jakarta Timur Terendam hingga 1,5 Meter
Ribuan Warga Lereng Slamet Masih Terjebak di Pengungsian Usai Banjir Bandang