Video yang memperlihatkan Sungai Cipamingkis di Jonggol, Bogor, meluap dengan dahsyat ramai beredar di media sosial. Pemandangannya cukup mencemaskan. Aliran air berwarna coklat pekat itu mengamuk dengan deras, menerjang segala yang dilaluinya. Imbasnya, warga di daerah hilir, khususnya Bekasi, diminta untuk bersiap-siaga.
Kasi Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Andi Sumardi, membenarkan kejadian itu. Ia dikonfirmasi pada Jumat (23/1/2026).
"Berita ini menurut anggota wilayah, benar," ujarnya.
Menurut Andi, luapan yang terekam dalam video itu terjadi siang tadi. Pemicunya adalah hujan deras yang mengguyur sekitar pukul dua siang. Kondisi banjir ini bertahan hingga sore, kira-kira pukul setengah enam. Yang perlu diwaspadai, aliran dari Cipamingkis ini akan bermuara ke Kali Cibarusah yang mengalir langsung ke wilayah Bekasi.
"Aliran ke Bekasi, jadi Bekasi yang akan terdampak. Untuk Jonggol sendiri sampai saat ini aman," jelas Andi.
Ia menambahkan, "Aliran yang Cipamingkis itu langsung ke Sungai Cibarusah Bekasi."
Artikel Terkait
Air Surut di Sejumlah Titik, Jakarta Barat Masih Berjuang Hadapi Genangan
Pemotor Ngamuk Tusuk Warga Usai Ditegur Merokok di Jalan
Daan Mogot Masih Tergenang, Arus Lalu Lintas Tersendat
Gempa 3,8 SR Guncang Blitar, Pusatnya di Kedalaman 80 Kilometer