Operasi penggerebekan BNN di sebuah apartemen mewah Jakarta Selatan berhasil mengungkap praktik produksi vape ilegal. Dua warga negara asing, berinisial MK dan TKG, diamankan terkait liquid narkoba jenis etomidate. Awalnya, petugas mengendus kegiatan mencurigakan ini dari Bandara Soekarno-Hatta.
Brigjen Aldrin Hutabarat, Direktur Psikotropika dan Prekusor BNN, membeberkan kronologinya dalam jumpa pers di lokasi kejadian, Jumat (16/1/2026).
"Jadi perlu saya ceritakan bahwa yang kita ikuti ini dari bandara itu penerbangan dari Kuala Lumpur ke Cengkareng, Bandara Soetta," ujarnya.
Pengawasan intensif sudah dilakukan selama seminggu penuh, sebuah kolaborasi antara BNN dan Bea Cukai. Mereka melacak TKG yang baru tiba dari Malaysia, membawa koper dan sebuah ransel. Jejaknya berakhir di apartemen di kawasan Setiabudi, Jaksel, pada Kamis (15/1) sore sekitar pukul 16.20 WIB.
Di sana, TKG sudah ditunggu oleh MK. Rupanya, MK telah lebih dulu menetap di apartemen itu sejak Selasa. Saat itulah tim gabungan memutuskan untuk bergerak dan melakukan penggeledahan.
Artikel Terkait
Normalisasi Lalu Lintas, Jalan Raya Puncak Kembali Dua Arah
Buruh Usul Subsidi Upah Rp 200 Ribu, DPRD DKI: Anggaran Tak Cukup
Dua Ayam Dicuri, Kapolsek Turun Tangan dan Kasus Berakhir Damai
Sembunyi di Bawah Tanah: Rongga Karst dan Ancaman Lubang Runtuhan