Siang itu, cuaca di Jakarta cukup terik. Tepat pukul 13.51 WIB, sebuah mobil menghampiri gedung Merah Putih KPK di kawasan Jakarta Selatan. Dari dalam mobil, turunlah Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Ia tampak mengenakan kemeja batik berwarna cokelat dengan corak biru.
Kedatangannya langsung disambut oleh Sekretaris Jenderal KPK, Cahya H Harefa. Mereka lalu berjalan masuk bersama. Menurut pantauan, Airlangga datang ke KPK bukan untuk urusan yang sering kita dengar. Bukan soal panggilan pemeriksaan, melainkan untuk urusan komunikasi dan negosiasi.
"Komunikasi untuk negosiasi tarif, tarif Amerika," ujar Airlangga singkat, menjawab pertanyaan wartawan yang menunggu.
Artikel Terkait
Iran Tantang Trump dengan Ancaman Sidang Kilat dan Hukuman Mati bagi Demonstran
Brigjen Jossy Tanam Pohon Perpisahan, Wariskan Napas Hijau untuk Riau
Polisi Bagi-Bagi Roti ke Pendemo Ojol, Suasana Aksi di Kedubes AS Jadi Lebih Cair
Anak WNI Ditahan di Yordania, Diduga Terlibat Dukungan Daring untuk ISIS