Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengancam akan memecat pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) yang kedapatan nongkrong dan bergerombol di Starbucks saat jam kerja.
Ancaman tegas ini disampaikan Purbaya setelah menerima aduan dari seorang wiraswasta melalui layanan "Lapor Pak Purbaya" di WhatsApp. Dalam aduannya, pelapor menyatakan kerisihannya melihat segerombolan pegawai Bea Cukai dengan seragam dinasnya nongkrong seharian sambil mengobrol dengan suara keras.
"Yang dibicarakan selalu tentang bisnis aset gimana, mengamankan aset, baru dapat kiriman mobil gimana jualnya. Mohon diawasi dan ditindak. Saya wiraswasta, risih lihat bergerombol, ngobrol keras-keras seharian setiap hari dengan baju dinas Bea Cukai," ujar Purbaya membacakan isi aduan tersebut di Jakarta, Jumat (17/10/2025).
Artikel Terkait
Pilkada Lewat DPRD: Alarm Bahaya bagi Kedaulatan Rakyat
Tim SAR Berjuang di Medan Ekstrem, Korban Pesawat ATR 42-500 di Bulusaraung Belum Ditemukan
Kisah Elida Netti: Saat Jokowi Disebut Berkuasa Atur Panggilan Polisi
Genangan Satu Meter Surut, Jalan Suprapto Cempaka Putih Kembali Dilalui Kendaraan