Gempa bumi dahsyat magnitudo 7,3 mengguncang lepas pantai negara bagian Alaska, Amerika Serikat(AS), pada hari Rabu waktu setempat. Pusat Peringatan Tsunami Nasional (NTWC) langsung mengeluarkan peringatan tsunami.
Menurut Survei Geologi AS (USGS), gempa bumi terjadi sekitar pukul 12.37 waktu setempat (20.37 GMT), dengan episentrumnya terletak sekitar 87 kilometer di selatan kota pulau Sand Point. Episentrumnya memiliki kedalaman yang relatif dangkal, yaitu 20,1 kilometer.
Peringatan tsunami dikeluarkan untuk Alaska Selatan dan Semenanjung Alaska sesaat setelah gempa bumi terjadi.
"Tsunami telah terkonfirmasi dan beberapa dampak diperkirakan terjadi," kata NTWC di Palmer, Alaska.
"Peringatan dikeluarkan untuk Alaska Selatan dan Semenanjung Alaska, pesisir Pasifik dari Kennedy Entrance, Alaska (64 km barat daya Homer) hingga Unimak Pass, Alaska (124 km timur laut Unalaska)," kata NTWC, yang dikutip AFP, Kamis (17/7/2025).
Berdasarkan informasi awal, peringatan tsunami tidak dikeluarkan untuk wilayah yang lebih jauh, imbuh NTWC.
Departemen Kepolisian Homer juga mengeluarkan peringatan yang mengimbau warga untuk mencari tempat yang lebih tinggi, sementara otoritas tanggap darurat Anchorage menyatakan bahwa kota itu sendiri tidak menghadapi ancaman langsung.
Sirene terdengar meraung-raung di Old Harbor dan area terdampak lainnya, dan peringatan tersebut juga disiarkan melalui radio, menurut video yang direkam oleh warga setempat.
Artikel Terkait
Viral! Lurah di Medan Didorong Massa hingga Jatuh ke Parit, Ini Kronologinya
Mikrofon Terbuka Bocorkan Obrolan Rahasia Prabowo dengan Trump, Isinya Bikin Heboh!
Gibran Layak Dimakzulkan? Dokter Tifa Ungkap Fakta Mengejutkan Ini!
Erick Thohir: Dalang di Balik Layar yang Jarang Diketahui Publik