Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, menanggapi tegas isu yang kembali mencuat terkait keaslian ijazah Presiden ke-7 RI Joko Widodo.
Dalam pernyataannya, Bahlil menilai polemik tersebut sudah tidak relevan dan mengajak masyarakat untuk fokus pada isu-isu yang lebih produktif.
Ia menekankan pentingnya menghormati proses hukum yang telah berjalan. Ia menyatakan bahwa penyelidikan resmi telah membuktikan keabsahan ijazah Jokowi.
"Teman-teman, mengenai pertanyaan teman-teman, khususnya menyangkut dengan ijazah Bapak Presiden Jokowi, Presiden yang ketujuh, saya jujur mengatakan bahwa kita menghargai proses hukum yang sudah dilakukan," ujar Bahlil kepada awak media Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat, 23 Mei 2025.
Bahlil juga mengungkapkan rasa kecewanya terhadap pihak-pihak yang terus menggulirkan isu ini meski fakta hukum telah disampaikan secara terbuka oleh pihak berwenang.
"Awalnya kan selalu diduga, sekalipun saya sudah berkali-kali mengatakan bahwa apa yang disangkakan atau apa yang diduga itu saya enggak percaya. Tapi menurut saya ini sudah keterlaluan. Udah kayak enggak ada isu aja," tambahnya.
Menurut Bahlil, penyelidikan oleh Bareskrim Polri telah memastikan bahwa semua dokumen pendidikan Jokowi adalah sah dan asli.
"Sudah dibuktikan oleh proses hukum, oleh Bareskrim, sudah dicek bahwa memang ijazah Bapak Presiden ketujuh, Bapak Presiden Jokowi itu semuanya benar, asli," tegasnya.
Artikel Terkait
Prabowo Gebuk Jokowi? Ini Kata Purbaya Soal Perang Politik di Istana
Siapa yang Harus Bayar Utang Kereta Cepat? Ini Fakta yang Bikin Geleng-Geleng!
Kabar Terbaru! Ini Jadwal Resmi Pembukaan CPNS 2026 dari Pemerintah
TNI Gagalkan Aksi Begal & Tabrak Lari di Tol, 3 Motor Curian Disita!