Jadi pemain bola di atas 40 tahun yang mau dinaturalisasi dan mungkin yang duda, kita carikan jodoh di Indonesia, Pak,” ujar Dhani.
Anggota Komisi X DPR RI Fraksi Partai NasDem, Lita Machfud Arifin turut merespons pernyataan dari Ahmad Dhani.
Ia mengaku jika pernytaan Ahmad Dhani dalam rapat persetujuan tiga pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu akan menuai kontroversi terkhusus di media sosial. “Sesuai prediksi kami, wah ini keluar dari ruangan rapat ini akan ramai nih,” kata Lita.
Lita yang turut mengikuti rapat tersebut turut mengaku dirinya tertawa saat Ahmad Dhani memberikan usulan tersebut.
Kendati ikut tertawa, Lita mengaku jika usulan yang disampaikan oleh Ahmad Dhani itu hanya bentuk lelucon semata. “Kalau apa yang dia sampaikan itu memang kami waktu itu sudah ketawa-ketawa di dalam, Tapi ya kalau pendapat saya pribadi ya beliau meramaikan, menghangatkan suasana saja lah ya, tidak real seperti itu,” katanya.
Di sisi lain, lita mengaku enggan memberi dukungan trhadap usulan yang disampaikan oleh pentolan Dewa 19 tersebut. “Ya kalau saya pribadi ya tidak setuju dong. Bahwa ya enggak peduli kalau warnanya biru matanya atau apa namanya bukan biru,” katanya.
Diketahui rapat tersebut membahas pemberian persetujuan terhadap tiga pemain naturalisasi Timnas Indonesia yakni Emil Audero Mulyadi, Dean Ruben James, dan Joey Mathijs Pelupessy
Sumber: tvOne
Artikel Terkait
Dunia Waspada: Langkah Trump ke Venezuela Buka Luka Lama Pengaruh Global AS
Trump Beri Ultimatum ke Kuba: Buat Kesepakatan, atau Hadapi Konsekuensi
Iran: Ratusan Ambulans Hancur, Kerugian Capai Jutaan Dolar
Jalur Peureulak-Lokop Kembali Dibuka, Akses Darurat Pulih Setelah Banjir Bandang