Usai menghadiri pengarahan untuk para kepala daerah se-Papua bersama Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian membuka suara. Pertemuan yang berlangsung Selasa (16/12) itu juga membahas soal permintaan penting dari para gubernur di tanah Papua.
Mereka meminta pembangunan rumah sakit provinsi di wilayah-wilayah provinsi baru. Tito menyebut secara spesifik dua lokasi: Nabire dan Wamena, yang masuk dalam wilayah Papua Tengah.
"Di samping itu juga tadi ada permintaan dari rekan-rekan gubernur untuk rumah sakit provinsi di provinsi baru, yaitu di Papua Tengah ya, Nabire, Wamena," kata Tito.
Ia melanjutkan, Menteri Kesehatan saat ini sedang mengatur detail pembiayaannya. Meski begitu, secara prinsip permintaan itu diakomodir oleh pemerintah pusat.
"Tapi prinsipnya diakomodir," tegasnya.
Artikel Terkait
Serangan Udara di Gaza Tewaskan 28 Warga, Seperempatnya Anak-anak
Drama dan Kebaikan di Balik Sesaknya Gerbong KRL
Polairud Buka Jalur Pelayaran Muara Angke yang Tersumbat
Prasetyo Bantah Isu Pertemuan Prabowo dengan Oposisi