Mahalini Cerita Pengalaman Pasca Melahirkan: Langsung Bisa Jalan dan Tak Merasa Sakit
Tanggal 15 Februari 2025 menjadi momen bersejarah bagi Mahalini Raharja dan Rizky Febian. Pasangan itu akhirnya menyambut kehadiran putri pertama mereka, Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian. Beberapa waktu berselang, penyanyi berdarah Bali itu mulai membagikan cerita tentang proses pemulihannya. Dan yang mengejutkan, pemulihannya berjalan sangat cepat.
Menurut pengakuannya, ia sama sekali tidak merasakan sakit yang berarti setelah melahirkan. Bahkan, dalam hitungan jam, ia sudah bisa melakukan banyak hal sendiri.
"Mohon maaf ya, saya habis lahiran, langsung bisa jalan kaki, langsung bisa berdiri, langsung bisa keramas saat itu, langsung bisa catokan, karena emang nggak sakit waktu itu,"
ungkap Mahalini dalam sebuah sesi tanya jawab di Instagram.
Tak cuma itu, perubahan fisiknya pun jadi perbincangan. Tubuhnya kembali ramping hanya dalam beberapa minggu. Banyak yang memuji, tapi tak sedikit yang penasaran, ada treatment khusus apa di balik itu semua. Mahalini pun angkat bicara.
"Nah saya nggak ada tummy tuck ya maaf semuanya, saya nggak ada sedot lemak juga, nggak ada, ya emang itu kayaknya berjalan dengan sendirinya gitu ya,"
Artikel Terkait
Dunia Malam Dihantui Tren Pod Geter dan Whip Pink
Suryono Tahan Amarah, Eliza Datang dan Bongkar Rahasia di Cinta Sepenuh Jiwa
Tangis Onadio Leonardo Pecah Usai Beby Prisillia Tegaskan Janji Susah Senang
Kuasa Hukum Rully Anggi Akbar Bungkam Soal Isu Perceraian dengan Boiyen