Keluarga Teuku Ryan Terjebak Banjir Aceh, "Alhamdulillah Semua Selamat"
Banjir dan longsor yang melanda Aceh tak hanya menyisakan duka bagi korban jiwa. Bencana ini juga dirasakan langsung oleh keluarga pesinetron Teuku Ryan. Meski orang tuanya kini sudah pindah ke Jakarta, masih banyak sanak saudaranya yang bertahan di tanah kelahiran dan harus menghadapi amukan air bah.
Ryan sendiri sempat dilanda kecemasan hebat. Pasalnya, kontak dengan keluarga di sana terputus sama sekali. Jaringan komunikasi lumpuh. Yang dia tahu cuma satu: air sudah mulai masuk ke rumah sejak dini hari. Kabar itu bikin hati tak karuan.
"Ya alhamdulillah tadi sudah mulai ada jaringan, memang nggak bisa kemana-mana cuma bisa telepon. Alhamdulillah semua selamat baik-baik saja. Cuma jalan-jalan terputus dapat info gitu, genangan air di beberapa tempat,"
Begitu cerita Ryan saat dihubungi lewat Selebritas Pagi, Senin (1/12/2025). Rasa lega itu baru datang setelah ada sinyal sebentar, meski cuma cukup untuk sekadar menelpon.
Namun begitu, situasi sebelum terhubung sungguh mencekam. Dia mendapat kabar mengejutkan soal rumah orang tuanya di Aceh. Air yang awalnya cuma setinggi mata kaki, mendadak melonjak drastis.
"Kemarin sempat dikabari sama keluarga yang di Aceh, air dari jam 4 subuh udah mulai naik semata kaki, nggak expect paginya sudah sepinggang bahkan rumah orang tua saya sudah kelelep,"
Artikel Terkait
Klarifikasi Rully Anggi Akbar Malah Jadi Bumerang, Kuasa Hukum Korban Ucapkan Terima Kasih
Percakapan WhatsApp Ammar Zoni dan Dokter Kamelia Jadi Sorotan di Sidang Narkoba
Eva Manurung Buka Suara: Skandal Pria Brondong Sengaja Dikarang Demi Lindungi Virgoun
Pandji Pragiwaksono dan Sindiran Tajamnya yang Tak Pernah Berhenti