Della Puspita Buka Suara: Henry Pasman Bukan Ayah Kandung Saya
Della Puspita akhirnya angkat bicara mengenai hubungannya dengan Henry Pasman. Dalam sebuah podcast, artis ini dengan tegas menyanggah klaim bahwa Henry adalah ayah kandungnya.
Della Puspita menegaskan bahwa keyakinannya berasal dari penuturan sang ibu. "Bukan, aku sejuta persen aku berpegang teguh pada apa yang aku dengar dari ibu aku," ujarnya saat ditanya oleh Feni Rose.
Kisah di Balik Ayah Kandung Della Puspita
Della kemudian membeberkan kronologi masa lalu keluarganya. Ibunya dahulu bekerja sebagai pelayan di sebuah bar dan mengandungnya dari seorang pria berkebangsaan Jepang bernama Toshio Risawa.
Sang ayah biologis ingin bertanggung jawab dengan membawa ibunya ke Jepang. Namun, keputusan sulit harus diambil. Ibunya memilih tetap di Indonesia dengan alasan keluarga. "Kalau aku hidup, adikku empat yang mati," tutur Della menirukan ucapan ibunya.
Artikel Terkait
Fadlun Faisal Balghoits Buka Suara Bantah Tuduhan Helwa Bachmid Soal Nafkah
Lirik Lagu Baby Blue MONSTA X dan Makna Lirik yang Menyentuh Hati
Kartika Putri Umumkan Jenis Kelamin Anak Ketiga, Ternyata Laki-Laki!
Rumah Sarwendah Dikunjungi Debt Collector, Pengacara Ruben Onsu: Salah Alamat!