Timothy Ronald Diperiksa Polisi Besok Terkait Dugaan Penipuan Kripto

- Senin, 12 Januari 2026 | 19:10 WIB
Timothy Ronald Diperiksa Polisi Besok Terkait Dugaan Penipuan Kripto

Budi menegaskan bahwa kasus ini masih dalam tahap penyelidikan awal. Semua masih digali. Pihaknya akan mendalami laporan dengan seksama, termasuk menganalisis setiap barang bukti yang ada.

"Penyelidik akan mendalami laporan tersebut dengan mengundang klarifikasi pelapor dan menganalisa barang buktinya," ujar Budi.

Di sisi lain, kabar soal kasus ini sudah lebih dulu ramai di media sosial. Berbagai unggahan menyebut nama Timothy Ronald yang punya 2,3 juta pengikut Instagram dan 3,11 juta di YouTube telah dilaporkan ke pihak berwajib.

Yang cukup mencengangkan, narasi yang beredar menyebut total kerugian para korban bisa mencapai miliaran rupiah. Lebih miris lagi, mayoritas korban didominasi anak muda berusia 18 hingga 27 tahun. Mereka mungkin tertarik dengan iming-imim cuan cepat, tapi akhirnya malah terjebak.

Kini, semua mata tertuju pada proses hukum besok. Bagaimana klarifikasi Timothy Ronald akan menentukan arah penyelidikan selanjutnya.


Halaman:

Komentar