Remaja Bergigi Kawat Ditemukan Tewas di TPU Bekasi, Leher Terjerat Ikat Pinggang

- Selasa, 13 Januari 2026 | 05:06 WIB
Remaja Bergigi Kawat Ditemukan Tewas di TPU Bekasi, Leher Terjerat Ikat Pinggang

Suasana hening di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kompleks BRI, Jalan KH Noer Ali, Bekasi Barat, mendadak berubah jadi riuh Minggu siang lalu. Warga yang sedang berziarah dibuat kaget bukan main. Di antara nisan dan pepohonan, mereka menemukan sesosok mayat tergeletak.

Lokasinya di RT 04 RW 02, Kelurahan Jakasampurna. Sekitar pukul satu siang, seorang warga melihat pemandangan yang mengerikan itu dan langsung melaporkannya ke Polsek Bekasi Barat. Laporan itu kemudian berlanjut ke tangan Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota.

Kasat Reskrim, AKBP Braiel Arnold Rondonuwu, mengonfirmasi temuan itu. Menurutnya, korban adalah seorang laki-laki muda.

kata Braiel, Senin (12/1/2026).

Saat ditemukan, kondisi jasad itu cukup memprihatinkan. Posisinya tengkurap, sebagian tubuhnya tertutup dedaunan kering. Ia memakai celana jeans biru dan kaus abu-abu lengan panjang. Di sekitarnya, polisi menemukan sepasang sandal dan sebuah alat vape. Yang lebih mencolok, ada ikat pinggang yang masih melilit lehernya.

Selain itu, korban punya ciri yang mudah dikenali: memakai kawat gigi. Bagian wajahnya juga tak utuh, terlihat memar-memar yang diduga kuat akibat benturan benda tumpul.

ujar Braiel menjelaskan.


Halaman:

Komentar