Jejak Politik Rizki Abdul Rahman Wahid: Dari PMII hingga Lingkaran Gibran

- Minggu, 11 Januari 2026 | 23:50 WIB
Jejak Politik Rizki Abdul Rahman Wahid: Dari PMII hingga Lingkaran Gibran

Rekam jejak Rizki Abdul Rahman Wahid, sosok yang melaporkan komika Pandji Pragiwaksono, mulai banyak dibicarakan. Perlahan-lahan, latar belakangnya yang sebelumnya tak banyak diketahui publik mulai terkuak.

Setelah sebelumnya ramai dituding mencatut nama besar organisasi seperti NU dan Muhammadiyah, kini namanya dikait-kaitkan dengan lingkaran Gibran Rakabuming Raka. Ada benang merah yang coba ditarik oleh sejumlah pengamat.

Wartawan senior Agi Betha, misalnya, mengungkap sebuah fakta menarik. Menurutnya, Rizki pernah tampil sebagai narasumber dalam sebuah diskusi nasional. Acara itu diselenggarakan oleh Progib Nusantara, yang notabene adalah relawan pendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 lalu.

“Ini yang menarik, (Rizki) sebagai juniornya Aminuddin Ma'ruf. Nah, ini teman-teman yang sudah nyambung ke situ pasti paham siapa Aminuddin Maruf,”

Ujar Agi dalam siniar Off The Record FNN, Minggu lalu.

Nama Aminuddin Maruf sendiri bukanlah sosok asing di kancah politik praktis. Dia adalah mantan tim pemenangan Prabowo-Gibran yang sekarang menduduki posisi Wakil Kepala BP BUMN. Keterkaitan Rizki dengannya ternyata cukup erat; keduanya sama-sama punya akar di Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII).


Halaman:

Komentar