Insanul Fahmi Akhirnya Bertemu Anak, Minta Maaf ke Wardatina Mawa

- Jumat, 16 Januari 2026 | 15:36 WIB
Insanul Fahmi Akhirnya Bertemu Anak, Minta Maaf ke Wardatina Mawa

Tommy menegaskan, pertemuan ini sifatnya masih pendahuluan. Tapi, ia melihatnya sebagai langkah awal yang penting. Langkah menuju perdamaian atau islah antara dua pihak yang sempat berseteru.

"Kita bicara pendahuluan. Ini bentuk awalnya," jelasnya.

"Karena sudah lama tak bertemu dan sebelumnya ada pernyataan-pernyataan dari masing-masing pihak, ya kita coba buat islah. Agar bisa duduk bareng lagi."

Dalam kesempatan itu, Insanul secara langsung menyampaikan permintaan maaf. Maaf itu ditujukan kepada Mawa dan juga keluarga besarnya. Menurut Tommy, permintaan maaf itu disampaikan dengan tulus.

"Insan meminta maaf secara khusus. Terutama ke Mawa dan kakak-kakaknya. Itu benar-benar terjadi dan disampaikan dari hati," kata Tommy.

Latar belakang pertemuan ini tentu tak lepas dari laporan polisi yang dilayangkan Mawa. Dia melaporkan Insanul Fahmi dan Inara Rusli atas dugaan perzinaan dan perselingkuhan. Semua ini berawal dari sebuah video rekaman CCTV yang beredar luas di media sosial, dan akhirnya sampai ke tangan Mawa.

Video itu menunjukkan kebersamaan Insanul dan Inara. Padahal, saat itu, statusnya masih sebagai suami Mawa. Belakangan, Insanul mengakui bahwa ia telah menikahi Inara secara siri pada 7 Agustus 2025.


Halaman:

Komentar