Timnas U-17 Indonesia Kalah 1-3 dari Zambia di Laga Perdana Piala Dunia U-17
Timnas U-17 Indonesia memulai perjalanan di Piala Dunia U-17 dengan kekalahan 1-3 dari Zambia dalam pertandingan Grup H yang digelar di Aspire Academy, Qatar, Selasa (4/11) malam WIB. Meski sempat unggul lebih dulu, tim Garuda Muda harus menyerah di matchday pertama.
Jalannya Pertandingan Indonesia vs Zambia
Timnas U-17 Indonesia sempat membuka keunggulan lebih dulu melalui gol Zahaby Gholy pada menit ke-11. Namun, Zambia berhasil membalikkan keadaan sebelum turun minum dengan dua gol cepat dari Abel Nyirongo (menit 35 dan 37), disusul gol ketiga oleh Kelvin Chipelu di menit ke-42.
Reaksi Pelatih Nova Arianto
Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, mengungkapkan kekecewaannya atas hasil akhir pertandingan. "Yang pasti secara hasil kita kecewa karena tidak bisa dapat poin di pertandingan pertama. Tetapi sekali lagi saya sangat apresiasi kepada pemain yang sudah sangat bekerja keras," ujarnya.
Nova juga melihat adanya peningkatan signifikan pada penampilan timnya di babak kedua. "Secara determinasi dan keberanian pemain sangat berbeda antara babak pertama dan kedua, sehingga kita bisa melihat banyak peluang yang terjadi. Dan itu yang sebenarnya saya inginkan dari pemain-pemain," tambahnya.
Posisi Klasemen dan Jaduel Selanjutnya
Kekalahan ini menempatkan Timnas U-17 Indonesia di posisi ketiga klasemen sementara Grup H. Laga berikutnya akan menjadi tantangan berat melawan Brasil. Pertandingan Indonesia vs Brasil di Piala Dunia U-17 akan diselenggarakan di Aspire Zone, Qatar pada Jumat (7/11) pukul 22:45 WIB.
Artikel Terkait
Pertamina Siap Gelar Mandalika Racing Series 2026, Dukung Pembalap Muda Nasional
Timnas Futsal Indonesia Hadapi Irak, Kirgizstan, dan Korsel di Grup A Piala Asia 2026, Target Semifinal!
Arne Slot Soroti Kunci Kemenangan Liverpool atas Real Madrid di Anfield
Eliano Reijnders: Kunci 5 Kemenangan Beruntun Persib Bandung, Ini Analisis Lengkapnya