“Bagi kami, kerja sama dengan IBL ini lebih dari sekadar sponsor biasa. Ini adalah dukungan berkelanjutan. Kami ingin benar-benar hadir dan mendampingi atlet, komunitas, dan generasi muda yang sehari-harinya dekat dengan olahraga,” jelas Wijoyo.
Di sisi lain, pihak IBL sendiri menyambut hangat kelanjutan kerjasama ini.
Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah, menyatakan, “Kami sangat apresiasi komitmen jangka panjang Crystalin. Mereka sudah jadi bagian dari perjalanan liga sejak 2022. Dukungan yang konsisten seperti ini sangat vital, tidak cuma untuk menguatkan liga sebagai produk profesional, tapi juga membangun ekosistem basket nasional untuk masa depan.”
Kedepannya, kemitraan panjang ini diharapkan bisa memberi lebih banyak nilai buat IBL. Dampak positifnya juga diharapkan makin meluas, memperkuat peran basket di Indonesia. Dengan semangat kolaborasi, Crystalin bertekad untuk terus terlibat dalam perjalanan basket nasional membantu menciptakan ekosistem olahraga yang sehat, inklusif, dan tentu saja, relevan buat generasi sekarang dan yang akan datang.
Artikel Terkait
Semenyo Buka Kunci Kemenangan Man City di Kandang Newcastle
Michael Carrick Resmi Pulang, Teken Kontrak Pelatih Manchester United Hingga 2026
Jonatan Christie dan Ganda Putri Indonesia Hadapi Ujian Berat di India Open 2026
Herdman Buka Keran Naturalisasi, Tapi Hanya untuk Pemain Berkaliber Tinggi