Pramono Anung Pastikan Tanggul Jakarta Utara Tak Akan Biarkan Rob Sampai Monas

- Selasa, 20 Januari 2026 | 11:40 WIB
Pramono Anung Pastikan Tanggul Jakarta Utara Tak Akan Biarkan Rob Sampai Monas

Soal panjang tanggul, awalnya Jakarta dapat porsi 12 kilometer. Kini, ada penambahan jadi 19 kilometer. "Mau 12, mau 19, Jakarta akan mengerjakan," tegasnya. Bagian yang menjadi kewenangan Jakarta akan dikebut pengerjaannya.

Di sisi lain, progress di lapangan sudah ada. Pramono menyebut ruas tanggul di Ancol sudah rampung dibangun.

"Alhamdulillah yang di ruas Ancol sudah kami selesaikan. Sekarang tinggal beautifikasi," jelasnya.

Tak cuma sekadar membangun tembok beton, Pramono punya harapan lain. Dia ingin kawasan tanggul itu nantinya dilengkapi dengan ruang terbuka hijau dan taman yang bisa diakses publik. Jadi, fungsinya ganda: melindungi dari banjir rob sekaligus jadi tempat rekreasi warga.

"Jangan hanya berdiri tembok atau beton saja, tapi juga ada tamannya," ucapnya.


Halaman:

Komentar