Kepemimpinan Mossad, badan intelijen legendaris Israel, akan segera berpindah tangan. Yang menarik, sosok yang ditunjuk untuk mengisi posisi puncak itu sama sekali tak punya jejak di dunia intelijen.
David Barnea, yang memimpin sejak 2019, akan mengakhiri masa jabatannya pada Juni 2026. Aturan memang membatasi jabatan direktur Mossad hanya untuk lima tahun. Nah, kini penggantinya sudah ketahuan.
Bukan dari Kalangan Intel, Tapi Sekretaris Militer Netanyahu
Teka-teki itu akhirnya terjawab. Perdana Menteri Benjamin Netanyahu memilih orang kepercayaannya sendiri: sekretaris militernya.
Mayor Jenderal Roman Gofman, begitulah namanya. Pengumuman resmi dari kantor Netanyahu keluar Kamis lalu. Gofman, yang lahir di Belarusia tahun 1976 dan hijrah ke Israel di usia 14 tahun, punya karier panjang di ketentaraan. Dia bergabung dengan korps lapis baja Israel pada 1995.
“Saya percaya Mayor Jenderal Roman Gofman adalah orang yang tepat untuk memimpin Mossad di tahun-tahun mendatang,” kata Netanyahu dalam pernyataannya.
Artikel Terkait
Jenazah Tujuh Tahun Raib dari Kuburan, Polisi Selidiki Motif Tak Lazim
Gugatan Pemakzulan Marcos Jr. Menguat, Proyek Banjir Fiktif Senilai Triliunan Jadi Sorotan
Mobil Expander Mengamuk, Motor dan Gerobak Donat Luluh Lantak di Ciputat
Banjir Setinggi Dada Rendam Sepuluh Kecamatan di Probolinggo