Viral di media sosial aksi heroik Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya menolong emak-emak pedagang sate yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas di Surabaya, Jawa Timur. Saat itu, Bima Arya sedang lari pagi.
Berawal saat Bima Arya lari pagi bersama Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi, di kawasan Jalan Tunjungan. Kemudian, melihat pedagang sate tengah mendorong gerobak dagangannya dan tiba-tiba tertabrak mobil.
Akibat tabrakan tersebut, korban terjatuh dan barang dagangannya terhambur di jalan. Melihat kejadian itu, Bima Arya yang berada di lokasi langsung menghampiri korban dan memberikan pertolongan pertama.
Tindakan cepat Bima Arya menuai banyak pujian dari warganet dan masyarakat. Video kejadian yang terekam oleh warga dan pengguna jalan hingga viral di media sosial.
Selepas peristiwa tersebut, Bima Arya menyampaikan pidato di Musyawarah Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) ke-7 dan turut menceritakan kecelakaan tersebut. Ia memberikan apresiasi terhadap respons cepat petugas darurat Kota Surabaya.
Ia menyebutkan bahwa petugas kedaruratan tiba di lokasi hanya dalam waktu satu menit setelah kejadian, sementara Tim Gerak Cepat (TGC) datang dalam 15 menit untuk melakukan penanganan lebih lanjut.
"Hebat Surabaya ini," ujarnya, Kamis 8 Mei 2025.
Sumber: okezone
Foto: Wamendagri Bima Arya tolong korban kecelakaan (Foto: Ist/Hari Tambayong)
Artikel Terkait
Letjen TNI Mar (Purn) Suharto, Sosok yang Sebut MUI dan Muhammadiyah Dukung Pemakzulan Gibran
Beberkan Isi BAP di Sidang, Penyidik KPK Rossa Sebut Uang Suap Harun Masiku Berasal dari Hasto
Identitas Eks Marinir TNI AL yang Jadi Tentara Bayaran Rusia
Diutus Serahkan Ijazah ke Bareskrim, Apa Pesan Khusus Jokowi ke Adik Ipar?