11 Nyawa Melayang di Lubang Tambang Bogor, Asap CO Masih Jadi Misteri

- Kamis, 22 Januari 2026 | 14:30 WIB
11 Nyawa Melayang di Lubang Tambang Bogor, Asap CO Masih Jadi Misteri

BOGOR - Angka korban jiwa dalam insiden mengerikan di lubang tambang emas Nanggung, Kabupaten Bogor, terus bertambah. Hingga Kamis (22/1/2026), sudah 11 nyawa melayang. Sebuah tragedi yang menyisakan duka mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan.

Kapolda Jawa Barat, Irjen Rudi Setiawan, memastikan seluruh korban telah berhasil dievakuasi. Proses penyerahan jenazah kepada keluarga masing-masing pun telah rampung.

"Sudah kita selamatkan itu kurang lebih berjumlah 11 orang. Dari semuanya itu dan sudah diserahkan atau sudah kembali kepada keluarganya untuk selanjutnya dilakukan pemakaman,"

kata Rudi, Kamis kemarin.

Menurutnya, aparat bersama pemda langsung bergerak cepat setelah mendapat laporan warga soal sejumlah orang yang hilang di area tambang itu. Mereka turun tangan, tak mau berlama-lama.

"Saya melihat langsung bagaimana teman-teman sudah mendirikan posko-posko pengaduan, posko operasi penyelamatan. Ini yang kami utamakan dalam peristiwa ini,"


Halaman:

Komentar