BOGOR - Angka korban jiwa dalam insiden mengerikan di lubang tambang emas Nanggung, Kabupaten Bogor, terus bertambah. Hingga Kamis (22/1/2026), sudah 11 nyawa melayang. Sebuah tragedi yang menyisakan duka mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan.
Kapolda Jawa Barat, Irjen Rudi Setiawan, memastikan seluruh korban telah berhasil dievakuasi. Proses penyerahan jenazah kepada keluarga masing-masing pun telah rampung.
"Sudah kita selamatkan itu kurang lebih berjumlah 11 orang. Dari semuanya itu dan sudah diserahkan atau sudah kembali kepada keluarganya untuk selanjutnya dilakukan pemakaman,"
kata Rudi, Kamis kemarin.
Menurutnya, aparat bersama pemda langsung bergerak cepat setelah mendapat laporan warga soal sejumlah orang yang hilang di area tambang itu. Mereka turun tangan, tak mau berlama-lama.
"Saya melihat langsung bagaimana teman-teman sudah mendirikan posko-posko pengaduan, posko operasi penyelamatan. Ini yang kami utamakan dalam peristiwa ini,"
Artikel Terkait
Niat Membela Istri, Suami Malah Jadi Tersangka Usai Kejar Penjambret
Noe Letto Bawa Perspektif Budaya ke Meja Strategis Dewan Pertahanan Nasional
Kotak Hitam ATR 42-500 Akhirnya Diserahkan ke KNKT, Proses Ungkap Fakta Dimulai
Tito Karnavian Soroti Data sebagai Kunci Bantuan Huntara dan Huntap di Aceh Utara