Polisi Sumsel Belum Terima Laporan Resmi Dugaan Perundungan Mahasiswi PPDS UNSRI

- Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42 WIB
Polisi Sumsel Belum Terima Laporan Resmi Dugaan Perundungan Mahasiswi PPDS UNSRI

Lingkungan pendidikan dokter spesialis kembali diguncang isu. Kali ini, sorotan tajam tertuju pada Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya, tempat seorang mahasiswi PPDS berinisial OA diduga menjadi korban perundungan dan pemerasan. Kabar ini ramai beredar, memantik pertanyaan besar: sudahkah aparat penegak hukum bergerak?

Sayangnya, tampaknya belum. Menurut Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Nandang Mukmin Wijaya, pihaknya sama sekali belum menerima laporan resmi terkait kasus yang viral itu.

"Hingga saat ini kami belum menerima adanya laporan dugaan perundungan mahasiswi PPDS UNSRI tersebut," tegas Nandang, Selasa lalu.


Halaman:

Komentar