Tol Semarang Berduka: Truk Tronton Ngamuk, 2 Tewas dalam Tabrakan Beruntun

- Sabtu, 22 November 2025 | 18:15 WIB
Tol Semarang Berduka: Truk Tronton Ngamuk, 2 Tewas dalam Tabrakan Beruntun

Korban jiwa dalam insiden ini adalah sopir Toyota Alphard dan kondektur truk tronton. Kondektur tersebut dikabarkan tewas terjepit badan truk yang ringsek akibat benturan. Sementara beberapa korban lain mengalami luka-luka dan langsung dievakuasi untuk mendapat pertolongan medis.

Tim Laka Satlantas Polrestabes Semarang yang tiba di lokasi langsung bergerak cepat. Mereka meminta keterangan saksi, mengidentifikasi awal kejadian, dan melakukan olah TKP secara menyeluruh.

Namun begitu, penyebab pasti kecelakaan maut ini masih menjadi misteri. "Ini masih kita dalami dari saksi dan fakta di lapangan," tutup AKBP Yunaldi, menegaskan bahwa pemeriksaan lanjutan masih terus dilakukan untuk mengungkap duduk perkara sebenarnya.


Halaman:

Komentar