JAKARTADAILY.ID - Bandara Internasional Damaskus Suriah baru kembali membuka penerbangan pada Rabu, 27 Desember, setelah berminggu-minggu tidak beroperasi menyusul serangan udara Israel pada pertengahan Oktober lalu.
Baru kembali beroperasi, jet-jet tempur Israel lagi-lagi melakukan pemboman terhadap Bandara Internasional Damaskus pada Kamis malam, 28 Desember.
Baca: Kementerian Pertahanan Suriah: Musuh Israel Menyerang Bandara Damaskus dan Bandara Aleppo
Kantor berita nasional Suriah, SANA melaporkan bahwa serangan udara Israel telah membuat ledakan besar yang terdengar di seluruh Damaskus. Pertahanan udara Suriah mencoba mencegat beberapa rudal yang ditembakkan oleh Israel.
Mengutip dari sumber militer Suriah, SANA mengatakan pertahanan udara Damaskus berhasil menembak jatuh "sebagian besar" rudal yang diluncurkan oleh jet tempur Israel yang datang dari Dataran Tinggi Golan.
Artikel Terkait
Venezuela Tuduh AS Bantai Pengawal dan Culik Maduro
Cilia Flores Muncul di New York, Tangan Terkatup di Bawah Pengawalan Ketat
Delcy Rodriguez Pimpin Venezuela Usai Penculikan Maduro oleh AS
Trump Beri Ultimatum, Maduro Menolak: Operasi Rahasia yang Menggulingkan Pemimpin Venezuela