murianetwork.com – Kabar duka datang dari dunia hiburan, ayahanda Ammar Zoni dinyatakan meninggal dunia.
Suhendri Zoni, ayah Ammar Zoni meninggal pada Sabtu, 20 Januari 2024 seperti yang diumumkan Irish Bella.
Irish Bella mengumumkan kepergian almarhum melalui akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: Marak Isu Perselingkuhan di Kalangan Artis, Spiritualis Sebut Hampir Semua Artis Punya Selingkuhan
“Inalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah ayahanda kami Suhendri Zoni, S.H. bin Suhaini DT ST Malenggang,” tulis Irish Bella dalam insta story miliknya.
Ia mendoakan sang mertua agar amal ibadah yang dijalankannya diterima oleh Allah SWT.
“Semoga Allah SWT menerima amal ibadahnya serta menempatkannya di tempat terbaik Jannah-Nya. Aamiin,” tulis Irish Bella dikutip murianetwork.com, Minggu, 21 Januari 2024.
Sebelumnya, Irish Bella masih tetap menjaga silaturahmi meski dirinya tengah proses perceraian dengan Ammar Zoni.
Dikutip dari liputan6.com, jenazah ayah Ammar Zoni rencananya akan dimakamkan setelah Dzuhur.
Artikel Terkait
Amanda Manopo Buka Suara Soal Kedekatan dengan Fajar Sadboy: Hubungan Kakak-Adik, Bukan Pencitraan
Tiga Drama Komedi Korea Bertarung Sengit di Awal Pekan, Siapa Pemenangnya?
William Buka Opsi Rekonsiliasi dengan Harry: Gestur Tak Terduga Calon Raja Inggris
Patung Soekarno Miring Diterpa Tenda Roboh di Alun-alun Indramayu