Nana Kembali Syuting Setelah Terlibat Insiden Perampokan Bersenjata
Setelah melalui malam yang mencekam akibat perampokan bersenjata di kediamannya, aktris Nana mantan anggota After School akhirnya dikonfirmasi akan kembali beraktivitas. Yang membuat ngeri, saat kejadian Nana ternyata sedang berada di rumah dan sempat melakukan perlawanan untuk membela diri.
Akibat insiden itu, Nana dan ibunya mengalami cedera dan trauma psikologis yang cukup serius. Mereka pun harus menjalani perawatan medis untuk memulihkan kondisi.
Namun begitu, kabar baik datang dari agensinya, SUBLIME. Mereka menyatakan kondisi Nana kini sudah jauh lebih baik dan siap kembali menjalani jadwal syuting serta berbagai aktivitas lainnya.
"Baru-baru ini Nana melalui masa-masa sulit, tapi terima kasih atas semua cinta dan dukungan dari Anda, dia siap untuk kembali ke aktivitasnya!"
Artikel Terkait
Sheila Marcia Buka Kisah di Balik Pola Asuh Baru yang Lebih Melindungi
Istri Sah Ungkap Bukti Video Mesra dan Pesan Akhir Hidup Fahmi Usai Perselingkuhan dengan Inara Rusli Terbongkar
Keluarga dan Pacar Ammar Zoni Dampingi Permohonan Perlindungan ke LPSK
Wardatina Bongkar Percakapan Malam: Saat Suami Berkhayal Punya Dua Istri