Video Call dengan Ammar Zoni Akhirnya Terjadi, Keluarga dan Kekasih: "Lega Banget!"
Ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kamis (20/11) kemarin menyisakan secercah kelegaan. Dalam sidang lanjutan kasus narkoba yang menjerat Ammar Zoni, majelis hakim memberikan izin khusus bagi terdakwa untuk berkomunikasi dengan keluarga dan kekasihnya via video call.
Buat keluarga, terutama ibu angkatnya Titik Haryanti dan sang kekasih Dokter Kamelia, momen itu seperti oase di tengah kekhawatiran yang menggunung. Apalagi sejak Ammar dipindahkan ke Nusakambangan, bayang-bayang ketidakpastian kerap menghantui.
"Ya kami ada rasa tenang ya, ada rasa tentram gitu ya melihatnya," ujar Titik Haryanti, suaranya terdawa lega usai berbincang dengan anak angkatnya itu.
Ia mengaku kekhawatiran selama ini perlahan mulai terjawab. "Ada kekhawatiran selama ini seperti misalnya ada beberapa gangguan kesehatannya, kondisi di sana, itu yang mungkin agak mulai tipis-tipis hilang gitu ya," sambungnya.
Artikel Terkait
Menguak Makna di Balik Lirik Im Like A Bird yang Melejitkan Nama Nelly Furtado
Helwa Bachmid Bongkar Sumpah Palsu dan Janji Umrah Habib Bahar
Video Pernikahan Reza Arap dan Wendy Kembali Viral, Tampilkan Lula Lahfah sebagai Bridesmaid
Raffi Ahmad Bikin Gaduh, Tebak-tebakan Partner Padel Ariel Noah Seret Nama Wulan Guritno