Istilah "fatherless" di Indonesia seringkali cuma dimaknai sebagai anak yang kehilangan ayah karena meninggal atau perpisahan orang tua. Tapi, ada bentuk lain yang lebih sunyi dan sering tak terlihat: kehilangan ayah secara emosional. Bayangkan, seorang anak perempuan punya ayah yang secara fisik ada di rumah. Dia kerja, pulang setiap hari. Tapi, kehadirannya terasa hampa. Dia ada, tapi tak benar-benar hadir untuk menyentuh dunia perasaan anaknya.
Jadi, banyak anak tumbuh dengan perasaan yatim. Bukan karena ayahnya tiada, tapi karena mereka kehilangan kehangatan dan pengakuan dari sosok yang mestinya jadi pelindung utama. Rasanya seperti ada jurang yang tak terlihat.
Ayah yang Absen di Tengah Kehadirannya
Ini bukan soal cinta. Tanyakan pada para ayah, hampir semua pasti bilang mereka menyayangi anak perempuannya. Masalahnya, banyak dari mereka tak pernah diajari cara mengekspresikan rasa sayang itu. Peran ayah, dalam bayangan banyak orang, ya cuma sampai di urusan cari nafkah. Soal urusan hati, ngobrol, dan mengasuh, itu dianggap wilayah ibu sepenuhnya.
Hasilnya? Banyak ayah bersikap dingin, jarang ngobrol, dan enggan menunjukkan afeksi. Bukan karena tak peduli, lho. Seringnya, mereka cuma tak paham bagaimana caranya. Pola ini seperti warisan turun-temurun. Banyak lelaki dibesarkan oleh ayah yang keras dan jauh secara emosional. Saat mereka punya anak, tanpa sadar pola yang sama diulang lagi. Ditambah lagi dengan tuntutan maskulinitas bahwa lelaki harus kuat dan tak boleh cengeng, makin lengkaplah jarak antara ayah dan dunia batin anak perempuannya.
Pondasi Harga Diri yang Dibangun Ayah
Nah, bagi anak perempuan, kehadiran emosional ayah ini pengaruhnya besar banget. Rasa aman dan harga diri mereka banyak dibangun lewat relasi emosional ini. Validasi dari ayah bukan sekadar mainan atau uang jajan adalah pondasi penting bagi kepercayaan dirinya.
Validasi itu bukan memanjakan, ya. Ini lebih pada pengakuan. Mengakui usaha, perasaan, dan keberadaan si anak. Ucapan sederhana seperti, "Ayah lihat usahamu, Nak," atau "Ayah sayang kamu apa adanya," mungkin terdengar sepele bagi orang dewasa. Tapi bagi seorang anak perempuan, kata-kata itu punya kekuatan yang luar biasa.
Dari situlah rasa dihargai itu tumbuh. Lalu muncul keberanian untuk bersuara dan keyakinan bahwa dirinya berharga, tanpa harus terus-menerus membuktikan diri.
Sebaliknya, tanpa validasi ini, anak perempuan bisa tumbuh dengan perasaan "tidak pernah cukup". Dia terbiasa mendorong diri sendiri terlalu keras, mengejar pengakuan yang tak kunjung datang dari rumah. Dari luar, dia mungkin terlihat kuat dan mandiri. Tapi di dalam, rapuh.
Artikel Terkait
Waspada! 26 Kosmetik Ilegal Berisi Bahan Berbahaya Beredar di Pasaran
Doktif Tegas: Damai dengan Richard Lee Hanya Bisa Jika Uang Ratusan Miliar Dikembalikan ke Masyarakat
Putri Eugenie Putus Komunikasi dengan Pangeran Andrew, Terbelah antara Prinsip dan Darah
Dongeng Sebelum Tidur: Kisah Burung Hantu yang Belajar Rendah Hati