Peningkatan realisasi anggaran diiringi dengan percepatan pembentukan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dan penambahan penerima manfaat Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Saat ini telah terbentuk 14.853 SPPG yang menjangkau lebih dari 42 juta penerima manfaat di 38 provinsi, 509 kabupaten, dan 7.022 kecamatan.
Detail Penerima Manfaat MBG
Program MBG telah menjangkau berbagai kelompok masyarakat dengan komposisi sebagai berikut:
- Bayi di bawah lima tahun: 1,8 juta
- PAUD: 1,1 juta
- Raudatul Atfal: 626 ribu
- TK: 1,9 juta
- SD kelas 1-3: 7,7 juta
- SD kelas 4-6: 7,75 juta
- Ibu hamil: 267 ribu
- Ibu menyusui: 599 ribu
- Siswa SLB: 77 ribu
- Santri pondok pesantren: 316 ribu
Target Program MBG 2025
Program MBG awalnya menargetkan 17,5 juta penerima dengan 5.000 SPPG. Namun, perkembangan saat ini telah jauh melampaui target awal. Pemerintah kini mengejar target 82,9 juta penerita manfaat pada akhir tahun 2025, dengan capaian saat ini telah melebihi 50 persen dari total target.
Dengan realisasi anggaran yang terus meningkat dan perluasan jangkauan program, BGN optimis dapat memenuhi target penyerapan anggaran dan manfaat program bagi masyarakat hingga akhir tahun 2025.
Artikel Terkait
Analis Proyeksi IHSG Melaju ke Zona 9.000 di Awal Pekan
OJK Tuntaskan 2.263 Pinjol Ilegal Sepanjang 2025
Prabowo Restui Anggaran Aceh Tak Dipangkas, Dasco Jadi Penghubung Kilat
Telepon Subuh Mentan Amran Gagalkan 133,5 Ton Bawang Bombay Ilegal