BELL Melonjak 34%, Siapa Dalang di Balik Emiten Tekstil Lawas Ini?

- Kamis, 15 Januari 2026 | 14:20 WIB
BELL Melonjak 34%, Siapa Dalang di Balik Emiten Tekstil Lawas Ini?

Berdasarkan data BEI per akhir Desember 2025, pengendali utamanya adalah PT Trisula International Tbk (TRIS) sebagai induk perusahaan. Mereka pegang sekitar 5,71 miliar saham atau setara 78,87%.

Pemegang mayoritas lain adalah PT Southern Cross Textile Industry, dengan kepemilikan sekitar 9,99%. Sisanya, sekitar 10,83%, beredar di tangan publik.

Adapun penerima manfaat akhir, atau pemilik sebenarnya, adalah Kiky Suherlan dan Dedie Suherlan. Mereka adalah putra dari pendiri, Tirta Suherlan, yang mengambil alih setelah sang ayah wafat.

BELL sendiri baru melantai di Bursa Efek Indonesia pada 2017. Kala itu, mereka melepas 300 juta saham di harga Rp150 per lembar, mengantongi dana segar Rp45 miliar.

Kembali ke performa Kamis lalu, setelah ditutup menguat di sesi pertama, saham BELL bahkan menyentuh auto reject. Pada sesi kedua, antrean belinya mengular mencapai lebih dari 1 juta lot. Pergerakannya memang menarik perhatian.

Jadi, itulah profil singkat BELL. Emiten tekstil dan garmen yang kinerja sahamnya sedang jadi sorotan.

(Nadya Kurnia)


Halaman:

Komentar