Telkomsel Gelar Festival AI untuk Ribuan Pelajar, Cimahi Jadi Pembuka

- Jumat, 23 Januari 2026 | 11:00 WIB
Telkomsel Gelar Festival AI untuk Ribuan Pelajar, Cimahi Jadi Pembuka

Terakhir, Cyberlite (Keamanan Digital). Ini adalah jalur edukasi keamanan siber yang dikemas secara kreatif. Misalnya, membuat konten kampanye tentang bahaya deepfake atau gerakan “Saring Before Sharing”.

Tak Hanya untuk Siswa

Yang menarik, IBFEST tidak hanya menyasar pelajar. Program ini dirancang untuk seluruh ekosistem pendidikan. Ada AI Workshop dengan materi yang disesuaikan peran masing-masing.

Untuk Pelajar, materinya adalah “Generative AI 101 dan Praktik Singkat AI Kreatif”. Tujuannya, agar mereka bisa mengekspresikan ide secara etis.

Untuk Guru, workshop mengangkat tema “AI in Education & Digital Safety”. Ini untuk memperkuat peran guru sebagai mentor digital yang bisa mengintegrasikan AI dalam pengajaran.

Untuk Orang Tua, sesinya bertajuk “Safe & Smart Parenting di Era AI”. Panduan praktis untuk mendampingi anak berinternet dengan aman dan memahami peran AI dalam keseharian.

Rangkaian acara ditutup dengan diskusi inspiratif bertema “AI untuk Masa Depan yang BAIK”. Forum ini juga jadi ruang sosialisasi PP TUNAS, mengingatkan semua pihak akan pentingnya perlindungan di dunia maya.

Catatan Satu Dekade

Memasuki tahun kesepuluh, program Internet BAIK punya catatan yang cukup panjang. Pada seri sebelumnya saja, Series 9, mereka berhasil menjaring lebih dari 10.000 pendaftar dari 124 kota dan kabupaten.

Secara kumulatif? Angkanya lebih besar. Sejak 2016, program ini telah menjangkau lebih dari 41 ribu pelajar di hampir 1.500 sekolah. Mereka juga melibatkan ribuan guru, orang tua, dan komunitas. Yang membanggakan, lebih dari 1.600 agen perubahan dan ribuan konten kreatif digital telah lahir dari sini.

Bagi yang tertarik untuk ikut serta dalam Series 10, informasi lengkap dan pendaftaran bisa diakses melalui situs internetbaik.id.


Halaman:

Komentar