Prabowo Perintahkan Evakuasi Cepat Usai Pesawat ATR 42-500 Ditemukan Jatuh

- Senin, 19 Januari 2026 | 23:30 WIB
Prabowo Perintahkan Evakuasi Cepat Usai Pesawat ATR 42-500 Ditemukan Jatuh

Kini, upaya gabungan telah digelar. Basarnas, TNI, Polri, dan pemda setempat bergerak bersama. Kabar baiknya, titik jatuhnya pesawat akhirnya berhasil ditemukan. Menurut Prasetyo, ini berkat kerja cepat tim dan juga laporan warga sekitar.

“Alhamdulillah, seluruh jajaran kita monitor bergerak dengan cepat Basarnas, kemudian TNI, Polri di bawah Pangdam dan Kapolda, beserta dengan pemerintah provinsi Sulawesi Selatan yang dipimpin oleh Gubernur, telah bergerak cepat dan telah menemukan titik di mana lokasi jatuhnya pesawat. Ini juga terbantu oleh adanya informasi dari masyarakat yang melihat dan mendengar ada ledakan,” jelasnya.

Di sisi lain, pemerintah terus menegaskan komitmennya. Mereka tak hanya berduka, tapi juga memastikan proses evakuasi berjalan maksimal. Pemantauan ketat dilakukan agar semua langkah bisa cepat dan tepat.

“Sekali lagi, kami turut berduka cita dan kita terus memonitor untuk semua proses dilakukan secepat-cepatnya,” pungkas Prasetyo.


Halaman:

Komentar