F&B ID Pacu Ekspansi, Rasa Global Didesain Khusus untuk Lidah Indonesia

- Senin, 05 Januari 2026 | 18:42 WIB
F&B ID Pacu Ekspansi, Rasa Global Didesain Khusus untuk Lidah Indonesia

Di sisi lain, mereka juga terus memperkuat posisi Chatime. Minuman brewed tea asal Taiwan itu sudah lama berubah jadi minuman kekinian di sini. Sepanjang tahun ini, jangkauannya makin luas. Chatime bahkan sudah sampai ke Sorong dan Jayapura di Indonesia Timur. Kota-kota seperti Palangkaraya, Batulicin, dan Palu juga baru merasakan kehadiran Chatime untuk pertama kalinya.

Yang menarik, mereka punya strategi lain: menggabungkan gerai Chatime dengan Cupbop. Jadi, dalam satu tempat, pelanggan bisa menikmati kesegaran teh Chatime sekaligus street food Korea dari Cupbop. Cukup praktis, dan pengalaman makannya jadi lebih kaya.

Tak hanya fokus pada Korea, F&B ID juga memperkuat portofolio kuliner Jepangnya. Lewat Go! Go! CURRY, mereka membawa kari autentik khas Kanazawa ke lebih banyak lokasi seperti Makassar dan Semarang. Di Jakarta, kehadirannya juga diperluas ke beberapa mall ternama.

Sementara itu, Gindaco hadir untuk memuaskan penggemar takoyaki. Tahun ini mereka pertama kali buka di Semarang, dan menambah gerai di beberapa titik di Jakarta. Menariknya, di tiga lokasi tersebut, Gindaco hadir berdampingan dengan Go! Go! CURRY. Jadi, pengunjung bisa menikmati dua hidangan Jepang yang berbeda dalam satu kunjungan.

Memasuki 2026, F&B ID sudah menyiapkan sejumlah inisiatif baru. Ekspansi akan tetap dilakukan, tapi dengan prinsip utama: menjaga standar kualitas dan konsistensi di setiap gerai. Semua itu bagian dari upaya mereka membangun fondasi yang kokoh untuk pertumbuhan jangka panjang di industri kuliner Indonesia yang semakin dinamis ini.


Halaman:

Komentar