Geliat Otomotif 2026: Gelombang Mobil Listrik dan Hybrid Siap Serbu Pasar Indonesia

- Sabtu, 03 Januari 2026 | 20:00 WIB
Geliat Otomotif 2026: Gelombang Mobil Listrik dan Hybrid Siap Serbu Pasar Indonesia

Sealion 08 diposisikan sebagai SUV listrik tujuh penumpang dengan kabin yang lega. Seal 08 hadir sebagai penyempurnaan sedan listrik, tetap mengandalkan Blade Battery yang terkenal aman dan awet.

Sementara Denza Z9 GT tampil lebih premium dan futuristik. Fitur uniknya, seperti ‘crab mode’ untuk manuver ekstrem, pasti bakal jadi bahan pembicaraan.

Chery juga punya rencana besar. Mereka berencana memboyong Omoda O4, SUV entry-level dengan desain futuristik ala Cyber Mecha. Mobil ini jelas menyasar konsumen muda yang suka personalisasi tinggi. Menariknya, Omoda O4 akan tersedia dalam berbagai pilihan mesin, dari bensin sampai EV. Chery Group juga dikabarkan akan merilis model baru lain dan membawa brand anyar bernama iCaur.

BAIC tak kalah sibuk. Mereka menyiapkan setidaknya tiga model: BJ81, BJ40 Pro, dan Arcfox T1. BJ81 tampil gagah dengan pendekatan elektrifikasi REEV. BJ40 Pro mengusung teknologi plug-in hybrid untuk kebutuhan off-road yang lebih efisien. Sementara Arcfox T1 hadir sebagai hatchback listrik ringkas yang menyasar konsumen urban pemula EV.

MG, yang sudah cukup familiar di sini, juga tak mau diam. Rencananya, mereka akan menghadirkan empat produk baru. Salah satunya adalah MG S5 EV, SUV listrik kompak yang sudah lebih dulu meluncur di pasar global. Kehadirannya di Indonesia dipastikan bakal bersaing langsung dengan BYD Atto 3 dan Chery Omoda E5.

Melihat panjangnya daftar ini, trennya sudah jelas: 2026 akan didominasi oleh teknologi elektrifikasi. Tapi, pabrikan-pabrikan itu nggak buta. Mereka tetap memberi ruang bagi mesin konvensional dan hybrid, karena paham betul kebutuhan dan karakter konsumen Indonesia itu beragam.

Dan ini belum selesai. Masih ada nama-nama lain seperti Hyundai, Wuling, Citroen, GWM, Nissan, Ford, hingga Polytron yang dipastikan juga menyimpan kejutan untuk tahun 2026. Jadi, siap-siap saja, pasar otomotif kita tahun ini bakal sangat ramai.


Halaman:

Komentar