Di sisi lain, ada juga nama Ricky Kambuaya yang tak kalah seru dibahas. Sang kapten Dewa United ini tiba-tiba aktif banget berinteraksi dengan konten Persija. Mulai dari komentar singkat sampai emoji-emoji yang ditafsirkan sebagai sinyal. Publik pun ramai memperbincangkan kemungkinan kepindahannya.
Tapi ya itu, sampai detik ini belum ada konfirmasi resmi. Baik dari klub maupun dari pemain bersangkutan. Semuanya masih dalam ranah rumor yang digoreng media dan didukung tingkah polah di dunia maya.
Tekanannya makin besar. Waktu tinggal sedikit. Kehadiran gelandang berkualitas itu krusial banget buat menjaga stabilitas permainan Persija. Tanpa itu, sisa musim bisa jadi berat. Parahnya, kompetisi di papan atas makin sengit.
Kalau berhasil dapat salah satu atau malah keduanya keuntungan buat Macan Kemayoran jelas signifikan. Keduanya pemain Timnas, punya kualitas yang tak diragukan lagi. Bisa jadi penyegar sekaligus penguat di lini tengah yang sedang krisis.
Sebaliknya, kalau gagal? Ya, siap-siap saja menghadapi sisa musim dengan komposisi yang timpang. Risikonya besar. Tapi itulah drama bursa transfer. Kadang, yang dinanti-nanti tak kunjung datang. Tinggal tunggu saja keputusan akhir manajemen dalam beberapa hari ke depan.
Artikel Terkait
Bobby-Melati Sikat Rekan Senegara, Lolos ke Final Thailand Masters
Ubed Bikin Kejutan, Singkirkan Alwi Farhan di Semifinal Thailand Masters
Thom Haye, Kunci Utama yang Bisa Bawa Ragnar Oratmangoen ke Persib
Thailand Menang Sengit, Lolos ke Perempat Final Piala Asia Futsal