Bhayangkara FC Menang Tipis, Laga Panas Berakhir dengan Dua Kartu Merah

- Senin, 05 Januari 2026 | 17:36 WIB
Bhayangkara FC Menang Tipis, Laga Panas Berakhir dengan Dua Kartu Merah

Namun, momen paling panas justru terjadi di penghujung waktu pertandingan. Di menit 90 7, suasana mendadak tegang. Insidennya berawal dari pelanggaran Egy Maulana Vikri terhadap Ilija Spasojevic.

Rafael Struick kemudian menendang bola ke arah Spasojevic yang masih terbaring. Aksi itu langsung memicu keributan. Beberapa pemain dari kedua kubu saling mendesak, suasana jadi ricuh.

Untungnya, keributan itu bisa diredakan dengan cepat. Tapi, wasit tak tinggal diam. Struick, yang dinilai memprovokasi, langsung dihadapkan kartu merah.

Statistik pertandingan menunjukkan gambaran yang menarik. Dewa United mendominasi penguasaan bola lebih dari 60 persen sepanjang laga. Mereka melepaskan 8 tembakan, dengan 3 diantaranya mengarah ke gawang. Tapi, Bhayangkara FC ternyata punya angka yang nyaris sama soal tembakan. Efisiensi jadi kunci malam itu.


Halaman:

Komentar