Namun begitu, nasib berkata lain. Dalam proses kembali itu, mesin pesawat mendadak kehilangan tenaga. Dayanya drop.
"Karena kehilangan power, pilot terpaksa melakukan ditching di perairan. Lokasinya di danau atau perairan dangkal, sebelum sempat mencapai bandara," jelas Syafi'i lebih lanjut.
Kabar baiknya, semua orang selamat. Syafi'i mengungkapkan rasa syukur bahwa seluruh 13 orang di pesawat, baik kru maupun penumpang, berhasil dievakuasi dengan selamat.
Soal penyebab pasti insiden ini, dia memilih untuk menyerahkan sepenuhnya kepada KNKT. Investigasi mendalam pasti akan dilakukan oleh otoritas yang berwenang.
Artikel Terkait
Saksi Pajak GoTo Diperiksa, Transaksi Saham Google Rp 1,4 Triliun Jadi Sorotan
Konsultan Jadi Ujung Tombak Dugaan Suap Pajak Rp75 Miliar
Polisi Bekasi Bongkar Jaringan Tramadol Ilegal, Diduga Picu Tawuran
Di Balik Angka Turun, Kesenjangan Pernikahan Dini di Indonesia Timur Masih Menganga