Namun begitu, suasana tenang itu tiba-tiba pecah. Hanya sekitar lima menit setelah Khadafi masuk, teriakan histeris terdengar dari dalam rumah kontrakan sebelah.
"Saya kedengeran kan, kirain saya mungkin berantem gitu," kenang Wulan.
Ternyata, teriakan itu adalah jeritan kepanikan Khadafi yang menemukan ibu dan dua saudaranya telah meninggal. Dalam keadaan shock, pemuda itu meminta tolong Wulan. Wulan pun kemudian ikut masuk dan menyaksikan pemandangan mengerikan itu.
Di sisi lain, ada satu anggota keluarga yang selamat dari tragedi ini. Anak ketiga Siti, Abdullah Syauqi Jamaludin (23), saat ini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Kondisinya belum banyak bisa diungkap, meninggalkan banyak tanda tanya tentang apa yang sebenarnya terjadi di dalam rumah sederhana itu.
Artikel Terkait
Trump Bebaskan Dua Kru Rusia, Moskow Ucapkan Terima Kasih
Polisi dan Istri Menyamar, Gagalkan Aborsi di Klinik Puncak
Gus Imron Tuding Islah di Tubuh PBNU Hanya Wacana Belaka
Wamen Dalam Negeri Sambangi Sekolah Rakyat, Serukan Semangat Belajar untuk Masa Depan Bangsa