Video itu tiba-tiba ramai di mana-mana. Memperlihatkan seorang pemuda nekat menyelamatkan seorang lansia yang nyaris tenggelam di arus banjir yang keruh. Kejadiannya di Desa Batuan, Sukawati, Gianyar. Ternyata, pria sepuh itu terseret saat sedang membersihkan sampah yang menyumbat di sekitar rumahnya.
Setelah ditelusuri, korban adalah I Nyoman Payu, warga Banjar Griya Siwa yang sudah berumur 75 tahun. Rumahnya tak jauh dari lokasi kejadian. Aksi heroik yang mengangkatnya dari terjangan air itu dilakukan oleh seorang pemuda bernama Gus Tu.
Wayan Yudiawan, anak Payu, mengonfirmasi kejadian itu.
"Iya, yang di video viral itu bapak saya," ujar Yudi saat kami temui di rumahnya, Selasa lalu. "Kejadiannya kemarin, temboknya jebol dan beliau hanyut. Sekarang kondisinya sudah lebih baik, dirawat di rumah setelah dari RS Arisanti Ubud."
Menurut penuturan Yudi, semuanya berlangsung cepat. Saat itu ayahnya sedang membersihkan sampah yang menyangkut di lubang tembok, genangan air sudah menggenang sejak hujan deras mengguyur sekitar pukul tiga sore. Tiba-tiba saja, tembok yang sebagian dari batu padas itu ambrol diterjang debit air yang makin ganas. Payu pun terseret arus ke arah barat.
Artikel Terkait
Warga Bogor Berhamburan Usai Pria Bawa Golok Mengamuk di Permukiman
Presiden Prabowo Perintahkan Pembersihan Pasar Modal, Saham Gorengan Jadi Sasaran
Presiden Prabowo Kirim Pesan Langsung ke Pasar: Jangan Panik, Fondasi Kita Kuat
Guncangan di OJK: Empat Pucuk Pimpinan Serentak Mengundurkan Diri