MURIANETWORK.COM - Klarifikasi Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana bantah permintaan air galon untuk mandi.
Isu ini mencuat setelah warganet menuding Menpar Widiyanti meminta air galon untuk mandi saat kunjungan kerja ke pelosok daerah.
Akibat kabar tersebut, Menpar Widiyanti sempat menonaktifkan kolom komentar di akun Instagram pribadinya.
Kini, ia akhirnya muncul ke publik untuk memberikan klarifikasi terkait isu yang beredar.
Isu tersebut heboh setelah warganet menyebut Menpar Widiyanti meminta air galon untuk mandi saat kunjungan kerja di pelosok.
Hal ini membuat Menpar Widiyanti sempat membatasi kolom komentar di Instagram pribadinya.
Kini Widiyanti muncul ke publik dan membuat klarifikasi.
"Katanya Ibu ngerepotin saat kunjungan-kunjungan?" tanya Helmy Yahya dalam siniar Helmy Yahya Bicara pada Kamis (26/9/2025).
"Kata siapa, Mas?" tanya balik Menpar Widi.
"Nggak tahu saya, heboh di media sosial dari mana sumbernya," timpal Helmy Yahya.
"Dari mana merepotkan. Saya paling jarang merepotkan. Kalau dari booking hotel, biasanya kami lakukan sendiri, kan saya punya karyawan lama dari kantor," jelas Menpar Widi.
"Sendiri, maksudnya termasuk bayar sendiri juga?" tanya Helmy Yahya memperjelas.
Menteri kelahiran 8 Desember 1970 tersebut pun membenarkan.
"Terus gosip itu dari mana? Katanya dari ASN?" tanya Helmy Yahya mulai masuk dalam isu minta air galon untuk mandi.
"Saya kurang tahu ya, saya tidak berburuk sangka dengan ASN yang ada di Kementerian Pariwisata saya rasa mereka baik-baik saja."
Artikel Terkait
KPK dan Kejagung Usut Korupsi Pengadaan Minyak Mentah Petral, Ini Kronologinya
KPK Perketat Pengamanan JPU di Sumut Pasca Kebakaran Rumah Hakim Kasus Korupsi
Mendagri Tito Karnavian Raih Penghargaan Kepemimpinan, Tekankan Sinergi Pusat-Daerah
KPK Usut Tuntas Korupsi Kuota Haji 2024: Kerugian Negara Capai Rp 1 Triliun