Mendagri Tinjau Kerusakan Jembatan di Bireuen, Pastikan Dana TKD Dikembalikan untuk Pemulihan

- Rabu, 21 Januari 2026 | 21:30 WIB
Mendagri Tinjau Kerusakan Jembatan di Bireuen, Pastikan Dana TKD Dikembalikan untuk Pemulihan

Rencana teknis pembersihan ini masih digodok. Tito meminta Bupati untuk segera merinci kebutuhan alat agar prosesnya bisa lebih cepat. Di sisi lain, ia meyakinkan bahwa dukungan anggaran akan mengalir.

“Prinsip saya akan mendukung penuh. Di samping itu kan, anggaran [TKD] untuk daerah pun, di Aceh kan sudah dikembalikan. Oleh Bapak Presiden pun sudah setuju dikembalikan,”

terangnya.

Tak hanya Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat juga dapat penguatan anggaran serupa. Presiden sendiri yang sudah menyetujui. Tito mengaku telah menggelar rapat dengan semua pihak terkait untuk mempercepat realisasi pengembalian dana Transfer ke Daerah itu.

Tujuannya sederhana: memastikan daerah punya cukup daya untuk bangkit.

“Supaya daerah memiliki keuangan yang cukup untuk penanganan bencana ini,”

pungkasnya.


Halaman:

Komentar