Libur panjang Tahun Baru 2026 resmi berakhir. Kemacetan panjang di sejumlah ruas tol menuju Jakarta pun menjadi buktinya. Menurut data yang dirilis Jasa Marga, tercatat ada 155.596 kendaraan yang memadati jalan saat kembali ke wilayah Jabotabek pada hari H.
Angka itu bukan main-main. Dibandingkan arus lalu lintas normal yang biasanya sekitar 135.141 kendaraan, volume kendaraan hari itu melonjak signifikan, tepatnya 15,14 persen. Data kumulatif ini dihitung dari empat gerbang tol utama yang jadi pintu masuk ibu kota.
Direktur Utama Jasa Marga, Rivan A. Purwantono, membeberkan rinciannya dalam keterangan pers, Jumat (2/1/2026).
"Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari tiga arah, mayoritas berasal dari arah timur sebanyak 71.301 kendaraan atau 45,82 persen," jelas Rivan.
"Lalu, disusul dari arah selatan atau Puncak sebanyak 43.491 kendaraan atau 27,95 persen. Sementara dari arah barat atau Merak tercatat 40.804 kendaraan atau 26,22 persen," tambahnya.
Artikel Terkait
Banjir Akhir 2025: Duka yang Berulang dan Peringatan untuk 2026
LPSK Siap Lindungi Aktivis yang Terintimidasi di Wilayah Bencana
Bantuan Dana Hunian Sementara Mulai Cair untuk Korban Banjir Pidie Jaya
Tersangka Pembunuhan Bocah Cilegon Ditangkap di Pabuaran