Hi!Pontianak – Kabar terbaru buat warga Sintang, nih. Mulai 1 Desember 2025 nanti, Anda tidak akan lagi menemukan kantong plastik saat berbelanja di toko mana pun di kabupaten ini. Aturan baru ini digulirkan sebagai respons atas menumpuknya sampah plastik yang kian hari kian mencemaskan.
Menurut Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sintang, Igor Nugroho, semua persiapan sudah dinyatakan rampung. Sosialisasi pun disebutnya telah menjangkau seluruh lapisan masyarakat dan pelaku usaha.
“Kami sudah siap. Sosialisasi sudah kita lakukan ke masyarakat dan juga ke semua toko, baik modern maupun tradisional,”
kata Igor Nugroho, Minggu, 23 November 2025.
Ia juga menegaskan bahwa DLH telah memperkuat komunikasi langsung dengan para pemilik dan pengelola toko di Kota Sintang. Bagi toko yang masih nekat menyediakan kantong plastik setelah aturan berlaku, pemerintah akan memberikan teguran hingga tiga kali berturut-turut.
“Selama bulan pertama penerapan, kami intens melakukan pengawasan dan pembinaan. Harapannya, masyarakat dan pemilik toko sama-sama memiliki kesadaran tinggi untuk meninggalkan kantong plastik,”
Artikel Terkait
Kehidupan yang Tumbuh di Antara Nisan: Kisah Warga Kober yang Tak Ingin Tinggalkan Rumah Mereka
Said Didu Galang Dukungan, Desak Presiden Bebaskan Ira Puspadewi
Menteri UMKM Terima Lukisan Wajahnya dari Seniman Disabilitas di Pontianak
Audi A8L Nekat Terobos Gerbang Tol, Pengemudi Diduga Alami Gangguan Psikologis