Setelah Ramai, Aurelie Moeremans Akhirnya Buka Suara Soal 'Kelly'
Buku Broken String yang mengisahkan pengalaman pahit Aurelie Moeremans sebagai korban grooming, ternyata membawa konsekuensi tak terduga. Salah satu tokoh di dalamnya, 'Kelly', tiba-tiba menjadi pusat spekulasi warganet.
Nama Aurelie Moeremans memang sedang tak bisa lepas dari perbincangan. Lewat buku yang ia tulis, perempuan ini dengan berani mengulik kembali luka lama: pengalamannya menjadi korban grooming di usia 15 tahun oleh seorang pria yang usianya hampir dua kali lipatnya. Kisahnya yang terbuka dan reflektif itu langsung menyentuh banyak pihak.
Namun, bukan hanya pelaku utama berinisial "Boby" yang jadi sorotan. Ada satu nama lain yang muncul dan memicu keingintahuan publik: "Kelly". Dalam narasi Aurelie, Kelly disebut sebagai pihak yang membantu Boby kala itu. Seketika, ruang komentar media sosial dipenuhi tebakan. Netizen sibuk mencocok-cocokkan, mencari sosok nyata di balik nama samaran tersebut.
Spekulasi pun mengarah ke sejumlah figur, salah satunya aktris Kimberly Ryder. Tapi ya, itu semua masih sebatas dugaan. Kebenarannya tak ada yang tahu.
Di tengah hiruk-pikuk itu, Aurelie memilih untuk angkat bicara. Melalui akun Instagram pribadinya, @aurelie, ia memberikan klarifikasi yang cukup mengejutkan.
"Update: Tokoh 'Kelly' menghubungiku dan meminta maaf," tulisnya.
Artikel Terkait
Kasus Perzinaan Anjlokkan Pundi-pundi Inara Rusli
Pegiat Media Sosial Temani Korban Penipuan Kripto Rp200 Miliar ke Polda
Korban Academy Kripto TR & K Laporkan Kerugian Rp 3 Miliar ke Polda Metro
Investor Muda Timothy Ronald Dihadapkan Laporan Penipuan Kripto Senilai Miliaran