Putusan Cerai Raisa dan Hamish Daud: Sidang Digelar Hari Ini
Hari ini, Senin 15 Desember 2025, Pengadilan Agama Jakarta Selatan kembali menggelar sidang. Kali ini, sidang diagendakan untuk membacakan putusan perceraian pasangan selebriti, Raisa dan Hamish Daud. Keduanya memang sudah beberapa kali absen dari persidangan sebelumnya.
Menurut sejumlah saksi, Hamish tidak hadir dan hanya diwakili oleh tim pengacaranya. Raisa pun demikian. Absennya mereka dalam beberapa kesempatan sidang membuka kemungkinan putusan verstek alias putusan tanpa kehadiran salah satu pihak.
Kuasa hukum Raisa, Putra Lubis, sudah memberikan sinyal tentang hal ini pada 17 November lalu.
“Kalau tergugatnya tidak hadir, artinya sampai nanti sidang berikutnya tidak hadir, sampai acara pembuktian juga tidak hadir, artinya putusannya menjadi verstek,” ujar Putra waktu itu.
Artikel Terkait
Hasil DNA Konfirmasi Bercak Darah di TKP Milik Lula Lahfah
Kasus Meninggalnya Selebgram Lula Lahfah Ditutup Polisi, Tanpa Autopsi dan Jawaban Pasti
Misteri V: Sosok Kunci di Balik Kematian Lula Lahfah yang Tak Kunjung Hadir
Kenan Yildiz: Dari Bayern ke Juventus, Kisah Pemuda yang Pilih Turki dan Bikin Jerman Menyesal