murianetwork.com - Pada awal perdagangan tahun 2024 pukul 09.07 WIB kurs rupiah spot dibuka melemah bergerak ke level Rp15.459 per dolar AS.
Melansir Bloomberg di perdagangan pasar spot pagi ini, kurs rupiah melemah 0,39% dari penutupan perdagangan terakhir tahun lalu di level Rp 15.399 per dolar AS.
Menanggapi hal tersebut, Pengamat Mata Uang dan Komoditas Lukman Leong mengatakan bahwa minim sentimen bagi pergerakan kurs rupiah di perdagangan hari Selasa (2/1).
Ternyata, hal itu sejalan dengan pasar utama di Eropa maupun AS pada umumnya masih libur.
“Rupiah di hari Selasa diperkirakan datar dengan kecenderungan melemah terbatas,” paparnya.
Dia memprediksi rupiah bergerak dalam kisaran harga Rp 15.400 per dolar AS–Rp 15.500 per dolar AS.
Dia menjelaskan, walaupun dolar AS tertekan akhir-akhir ini, namun indeks dolar AS berhasil rebound dan bertahan di atas level 100.
Artikel Terkait
BUMA Tuntaskan Utang USD 212 Juta Lebih Cepat, Pacu Likuiditas dan Kepercayaan Investor
IHSG Terancam Death Cross, Proyeksi Support di Level 8.300 Mengintai
Wall Street Babak Belur, Nvidia Jadi Penentu Nasib Euforia AI
Nasib Buruh Cikarang Tertinggal Kereta Picu Wacana KRL 24 Jam