Pertumbuhan kredit tertinggi Bank Jatim terjadi pada sektor produktif (komersial & SME) sebesar 34,28% (YoY) dan sektor konsumer sebesar 8,91% (YoY).
Diakui Busrul, citra BankjJatim memang terus meningkat karena selalu konsisten memberikan kontribusi sebagai penggerak dan pendorong laju perekonomian. Perbankan yang menjadi partner utama pemerintah ini juga fokus mendukung pengelolaan keuangan sekaligus memberikan layanan terbaik kepada nasabah.
Kinerja positif yang diraih membuat citra perusahaan menjadi semakin cemerlang, sehingga usaha kami dalam membangun persepsi publik berhasil berjalan dengan baik.
Baca Juga: Pelatihan Berbasis Kompetensi, Fokus pada Penguasaan Kemampuan Kerja agar Terserap Industri
"Kami berharap semoga bankjatim dapat terus berkontribusi positif dan memberikan manfaat yang optimal baik di Jawa Timur maupun nasional,” ujar Busrul.
Sementara , CEO & Chief Editor Warta Ekonomi Muhamad Ihsan Ihsan menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia di tengah tantangan dan ketidakpastian dinamika bisnis memang tidak terlepas dari peran penting public relations perusahaan agar bisa tetap beradaptasi dan berinovasi
“Pada intinya, peran public relations menjadi bagian penting dalam mempertahankan dan mengembangkan kinerja perusahaan untuk menjadi lebih baik dan siap menghadapi berbagai tantangan ke depannya,” ujarnya.***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suarakarya.id
Artikel Terkait
Stok Beras dan Minyak Goreng di Aceh Aman Jelang Ramadan, Bulog Pastikan Tak Ada Kelangkaan
Dari Reruntuhan Pasar Klewer, Dewi Aminah Bangun Kerajaan Bumbu dan Inspirasi
OJK Siapkan Aturan Free Float Baru, Pasar Modal Bakal Diguncang Mulai 2026
Gadai Tembus Rp125 Triliun, Sinyal Darurat atau Peluang di Tengah Krisis?